Tips Mencegah Rambut Rontok, Nomor 6 Solusi Terbaik!



Tips Mencegah Rambut Rontok


Cara merawat rambut agar bebas rontok, sangat penting untuk diketahui siapa saja, khususnya kaum perempuan yang selalu mendambakan rambut sehat dan kuat, karena rambut adalah mahkotanya para perempuan, jadi harus senantiasa terjaga keindahannya.

Untuk memiliki rambut sehat dan bebas rontok, tentu saja tidak semudah membalikkan telapak tangan. Kamu harus konsisten merawat rambut dengan cara-cara yang aman dan alami, agar rambut tidak mudah rusak.

Ada banyak faktor yang mempengaruhi rambut rontok, seperti stres, obat-obatan, kehamilan, hormon, pola makan tidak sehat, hingga penyakit tertentu. Rambut yang rontok pun bukan sehelai dua helai, namun dalam jumlah yang banyak dan lebih baik harus segera diatasi.

Tips Mencegah Rambut Rontok, Nomor 6 Solusi Terbaik!

Jangan biarkan rambut rontok terus melanda. Yuk, ikuti tips rambut bebas rontok berikut ini, agar rambut tampak lebih sehat dan kuat.

1. Jangan Menyisir Saat Rambut Basah

Sering kali sesaat setelah keramas, rambut langsung disisir supaya lebih rapi. Padahal, itu akan membuat rambut semakin rontok. Ada baiknya, keringkan rambut telebih dulu, namun jangan menggosok dengan handuk telalu kuat, cukup di tap-tap atau keringkan dengan kipas angin. Lebih baik lagi membiarkannya kering secara alami.

Menyisisr rambut saat basah, akan melemahkan folikel rambut, sehingga mudah tercabut dari akar dan menyebabkan kerontokan. Sebisa mungkin hindari mengeringkan rambut dengan hair dryer yaa..

2. Memijat Kulit Kepala

Memijat kulit kepala secara teratur dengan menggunakan minyak kelapa, minyak almond atau minyak wijen, dapat membantu melancarkan sirkulasi darah, sehingga dengan cepat menstimulasi folikel rambut. Selain mencegah kerontokan, cara ini juga ampuh mencegah masalah rambut lainnya seperti ketombe dan infeksi pada kulit kepala.

3. Menjaga Asupan Makanan Tertentu

Rambut juga memerlukan asupan makanan dengan kandungan yang mampu memperkuat aka rambut. Pilihlah makanan seperti kacang-kacangan, karena mengandung asam lemak omega 3 yang dapat mencegah kerontokan. Selain itu, rambut juga memerlukan asupan protein tinggi dalam telur dan ikan salmon, karena terdapat zat yang mampu menjaga keutuhan rambut, sehingga semakin kuat dan sehat.

Memakan buah-buahan dan sayur-sayuran juga baik untuk menjaga kesehatan rambut kamu, lho. Jangan lupakan ya.

4. Jangan Sampai Stres

Stres bukan hanya mempengaruhi masalah berat badan, diabetes, atau stroke aja, lho.. Tapi juga dapat menjadi penyebab utama kerontokan rambut. Hindari stres dengan melakukan aktivitas positif, misalnya berolahraga, meditasi, berenang, atau menghabiskan waktu bersama orang-orang terkasih.

5. Cukup Tidur

Sedikit berhubungan dengan stres, ternyata cukup tidur juga dapat mencegah kerontokan rambut, lho. Cukup tidur dengan durasi 7 sampai 8 jam sehari sangat berpengaruh dalam mengatur hormon yang dapat membantu meregenerasi rambut.

6. Memilih Produk Shampo yang Tepat

Cara terakhir untuk mencegah kerontokan rambut adalah dengan memilih produk shampo yang tepat. Hindari berganti-ganti shampo, karena hal tersebut akan memicu kerusakan rambut lainnya. Perhatikan pula kandungan dalam shampo yang baik untuk memperbaiki kerusakan rambut.

Sebagai solusi untuk mencegah rambut rontok, rekomendasi produk Saffron Shampoo dari All Is Well. Ekstrak saffronnya mengandung antioksidan tingg, vitamin dan mineral yang dapat mengurangi kerontokan serta menutrisi rambut sampai ke akar dan membuatnya tampak lebih sehat dan berkilau.

Selain itu, kandungan keratinnya terdapat protein yang mampu menutrisi dan memperkuat setiap helai rambut, sehingga mudah diatur, tampak lebih halus, lembut dan berkilau. Terakhir terdapat conditioner dengan kombinasi polyquaternium-10 dan polyquaternium-22 yang memberikan kelembapan yang membuatnya semakin halus serta lebih mudah diatur.

Saffron Shampoo dari All Is Well


Manfaat lain produk Saffron Shampoo dari All Is Well antara lain:

- Mampu menutrisi rambut hingga ke akarnya

- Mencegah dan mengurangi rambut rontok

- Mengangkat minyak, kotoran dan debu

- Melembapkan rambut dari akar hingga ujungnya, sehingga lebih lembut, halus dan mudah diatur

Cara penggunaan Saffron Shampoo dari All Is Well adalah, gunakan tuangkan shampo secukupnya, usap perlahan pada rambut yang basah, pijat dengan lembut, kemudian bilas dengan bersih.

Dengan menerapkan ke enam poin di atas, rambut rontok akan berkurang, rambut kamu akan semakin sehat dan kuat. Selamat merawat rambut indahmu.. Semoga bermanfaat. Sampai jumpaa..




Posting Komentar

1 Komentar

  1. aku catetin yang : pijat kulit kepala, cukup tidur, dan jangan stres karena kalau poin lainnya udah aman buat aku, cuma masih rontok karena 3 poin di atas nih kayaknya

    BalasHapus

Haii! Berkomentarlah dengan bijak dan relevan ya. Silakan baca artikel lainnya dan tinggalkan jejakmu. Terima kasih, sampai jumpa!